Senin, 27 April 2009

Cara Mudah dan Murah : Memiliki dan Membuat Situs Web Sendiri

Tulisan ini tidak akan membahas cara memiliki dan membuat situs web langkah demi langkah (step-by-step) namun lebih berupa tips singkat. Semoga tulisan ini dapat membantu.

Sebelum membuat situs web sendiri, disarankan untuk memiliki e-mail terlebih dahulu. Karena pada saat pendaftaran situs web biasanya akan diminta alamat e-mail, yang nantinya alamat e-mail akan dikirimi informasi-informasi yang berkaitan dengan situs yang akan dibuat seperti nama user, nama login, password, alamat situs, dsb. E-mail gratisan yang dapat dipergunakan dan yang populer : yahoo, gmail, hotmail dsb.

Setelah memiliki account e-mail, baru kita lakukan pendaftaran pada penyedian jasa layanan web host. Di perusahaan web host inilah tempat situs kita akan disimpan dan dipublikasikan ke internet secara online sehingga dapat dilihat dipenjuru dunia. Yang paling enak adalah web host gratis. Tapi karena gratis maka memiliki keterbatasan dari pada yang bayar.

Bagi yang benar-benar awam akan pembuatan situs web, disarankan mendaftar pada web host untuk blog. Blog singkatan dari weB LOG, di mana kita dapat menampilkan tulisan-tulisan, gambar-gambar, video klip, audio milik kita dengan cepat dan mudah. Kemudian mengubah tampilan situs, seperti mengganti jenis huruf / font, mengganti warna bahkan mengganti theme, template atau pun fitur-fiturnya. Web host untuk membuat blog gratis yang umum adalah blogger.com atau wordpress.com.

Tidak ada komentar: